Jumat, 29 Januari 2016

SEMUR JENGKOL KHAS BETAWI


Semur jengkol merupakan satu-satunya makanan khas betawi yang tak terbantahkan lagi keasliannya. Masakan khas betawi yang lain mungkin ada kembarannya di daerah lain tetapi semur jengkol hanya ada di daerah Betawi saja. Orang Betawi mampu membuat jengkol menjadi hidangan semur yang lezat. Untuk menghilangkan baunya, jengkol biasa di rendam di air kapur atau air dari rebusan tangkai padi. Dahulu, daerah Pondok Gede dan Lubang Buaya merupakan daerah di Jakarta yang banyak terdapat pohon jengkol.
Bahan – bahan yang dibutuhkan :
  • 1 kg jengkol
  • 1 batang serai
  • 4 cm lengkuas
  • 3 lembar daun salam
  • 3 sdm minyak goreng
  • ½ liter air matang
  • 6 sdm kecap manis
  • bumbu halus ( 8 siung bawang merah, 4 siung bawang putih, 5 butir kemiri, 5 buah cabai merah, ½ sdt merica bubuk, 1 ½ pala bubuk, 1 sdt garam)
Cara membuat semur jengkol :
  1. Kupaslah kulit kulit jengkol dan rendam 1 hari sebelum dimasak. Hal ini dilakukan untuk mengurangi rasa bau jengkol.
  2. Setelah itu, rebuslah jengkol yang sudah direndam dengan menggunakan air mendidih dan geprek jengkol lalu tiriskan
  3. Haluskan bumbu yang ada dalam rincian bumbu halus
  4. Tumis bumbu – bumbu yang sudah dihaluskan pada minyak yang sudah dipanaskan
  5. Masukkan jua serai dan lengkuas pada tumisan bumbu
  6. Setelah bumbu berbau harum, masukkan jengkol dan aduk tumisan hingga merata
  7. Tuangkan air mentah yang bersih pada tumisan. Lalu tambahkan kecap manis juga
  8. Tunggu sampai jengkol yang dibuat dengan bumbu semur ini mengering dan bumbu benar – benar meresap
  9. Sajikan dan nikmati menu sajian dengan resep semur jengkol spesial ini bersama keluarga anda di rumah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar