Selasa, 02 Februari 2016

TONGSENG KEPALA KAMBING KHAS JAWA TENGAH


 Tongseng kepala kamping  memakai semua bagian berdaging dari kepala sapi untuk masakannya. Semuanya dipotong rapi, sehingga sudah tersaji tanpa tulang di piring para pelanggan, dalam kuah yang sungguh mulus dan gurih. Masakan mengesankan dari bagian-bagian kepala hewan yang sudah dipisahkan dari tulangnya adalah bacem kepala kambing di daerah Kolombo di Yogya, salah satu pilihan favorit pedoyan makan Butet Kertaradjasa. Sebetulnya, dengan sedikit upaya memisahkan daging dari tulang, sajian pun tampak lebih menarik. Para tamu tidak perlu merasa ngeri melihat bagian daging dan lemak yang masih melekat pada bagian mata atau rahang kambing yang masih bergeligi.Sekalipun terdengar dan tampak mengerikan bagi sebagian orang, kepala kambing rupanya merupakan daya tarik yang khusus bagi para penggemar makan. Di Solo, tengkleng alias gule encer tanpa santan hampir selalu memakai bagian-bagian dari kepala kambing, tetapi masih lengkap dengan tulang-belulangnya. Begitu juga yang disebut sop kaki kambing di Jakarta sebetulnya justru mengandung banyak bagian kepala kambing, seperti: mata, lidah, dan pipi.


Bahan membuat tongseng kambing :
750 gr daging kambing, potong dadu kecil
500 ml air
250 santan cair, dari ½ butir kelapa
150 gr kol, potong kasar
10 buah cabe rawit merah, iris kasar
10 lembar daun jeruk, iris halus
5 butir cengkeh
3 batang sereh, memarkan
3 sdm kecap manis
3 sdm bawang goring, untuk taburan
2 cm lengkuas, memarkan
1 sdt merica
1 buah tomat, iris kasar
2 sdm minyak, untuk menumis



Bumbu halus tongseng kambing :
6 siung bawang merah
5 siung bawang putih
5 buah kemiri
3 cm kunyit
1 sdm ketumbar
1 sdt jintan
1 sdm gula pasir
Garam secukupnya

Cara membuat Tongseng kambing :

  • Tumis bumbu halus sampai harum, tambahkan sereh, lengkuas, daun jeruk, dan cengkeh, aduk sampai harum
  • Masukkan daging kambing, aduk-aduk sampai berubah warna. Tuangkan air
  • Tambahkan merica, dan cabe rawit, didihkan
  • Masak sampai daging matang dengan api sedang
  • Tuangkan santan, masukkan kecap manis, kol dan tomat, masak sampai mendidih dan sayuran layu. Angkat
  • Sajikan dengan taburan bawang goring





Tidak ada komentar:

Posting Komentar